Bintang Formula 1 asal Inggris Lewis Hamilton dikabarkan sedang merencanakan kolaborasi musik bersama rapper asal Amerika J Cole.
Keduanya merencanakan kolaborasi ini saat bertemu dalam sebuah club di London pada Selasa malam (Juni 9). Seorang sumber mengatakan kepada The Sun: "Lewis bertemu J Cole saat hang-out di sebuah club. Lewis sangat mengukai rap sementara J Cole penggemar F1, so they've bonded quickly."
Untuk mempererat persahabatan, Hamilton dan J Cole langsung sepakat untuk melanjukan obrolan di studio rekaman. Dikabarkan, pacar Hamilton, mantan Pussycat Dolls Nicole Scherzinger santat mendukung rencana ini. Sumber ini juga mengatakan kalau J Cole mengundang Hamilton mampir ke studionya jika sedang berkunjung ke Amerika. Sementara Hamilton mengatakan kalau J Cole boleh datang ke sirkuit F1 manapun yang dia mau sebagai bagian dari team.
Awal tahun ini dikabarkan bahwa Hamilton telah merekam beberapa lagu untul album R & B, tetapi dia belum punya rencana untuk merilisnya. "Saat ini Lewis sepenuhnya fokus pada F1 sehingga tidak mungkin merilis single sekalipun," kata seorang sumber dekat hamilton kepada The Sun pada Januari lalu.
Tahun 2009, J Cole menjadi rapper pertama yang menandatangani kontrak dengan labelnya Jay-Z, Roc Nation. Debut album J Cole bertajuk "Cole World: The Sideline Story" dirilis 2011 dengan single hits 'Work Out'.