Sumber www.ghiboo.com
Oleh : Donda Naibaho

Satu personel One Direction, Niall Horan, baru-baru ini telah berhasil mengukir prestasi baru. Dia dinobatkan sebagai raja twitter di Irlandia, dengan jumlah follower mencapai enam juta pengikut.
Penyanyi asal Mullingar, Irlandia ini telah memiliki follower lebih banyak dari jumlah penduduk Irlandia, negara asalnya.
Niall sendiri baru mengetahui kalau dirinya berhasil menjadi raja twitter Irlandia saat bangun tidur, pagi ini (Selasa, 28/8).
"Bangun tidur dengan kejutan enam juta pengikut!!! Kalian sangat luar biasa, aku tidak bisa mengatakan cukup! Terima kasih!," ujar remaja kelahiran 13 September 1993 ini, dilansir dari Belfasttelegraph, Selasa (28/8).
Niall merupakan orang kedua diantara kelima personel One Direction yang memiliki banyak pengikut twitter. Di kubu One Direction, Harry Styles merupakan personel dengan follower terbanyak, dengan jumlah 6,3 juta pengikut. Namun Harry warga Inggris.
Sekadar informasi, secara global, saat ini selebrti dengan jumlah follower terbanyak diraih Lady Gaga. Gaga disebut sebagai ratu twitter sedunia dengan jumlah pengikut lebih dari 28 juta follower.