via traxmagz.com
Setelah sempat lama beredar rumornya, smartphone high end terbaru besutan Samsung, Galaxy S4 resmi hadir di Indonesia. Peluncurannya sendiri berlangsung di Hotel Grand Hyatt Jakarta pada Kamis (2/5).
Samsung GALAXY S4 dilengkapi dengan berbagai fitur dan teknologi inovatif yang siap memberikan pengalaman lebih dari sekedar smartphone sehingga menjadikan perangkat ini sebagai ‘Life Companion’ bagi gaya hidup konsumen.
Smartphone tersebut dibekali dengan sejumlah fitur inovatif yang siap memberikan pengalaman lebih dari sekedar smartphone bagi tren gaya hidup konsumen masa kini. GALAXY S4 memiliki sejumlah teknologi inovasi, seperti fitur kamera: Dual Camera, Drama Shot, dan Sound&Sound; fitur untuk berbagi konten melalui Group Play; fitur penunjang produktivitas seperti Air Gesture, Air Viewing, Smart Control, dan Smart Pause; fitur S Translator untuk mengatasi hambatan perbedaan bahasa; serta fitur S Health untuk memonitor gaya hidup sehat pengguna. Tampak pada gambar seorang model sedang berpose menunjukkan Samsung GALAXY S4.
Dengan segudang fitur yang diusungnya, tak heran bila perangkat ini disebut sebagai 'Life Companion'. Tertarik menimang ponsel ini? Silakan ditebus dengan harga Rp 7,5 juta yang mulai dijual pada Sabtu (4/5) mendatang.<dipta