"Sepenggal hati mungkin tak bisa bercerita, tapi sepotong cerita bisa membuat hati bicara" - Andre OPA ********* "Music is everybody’s possession. It’s only publishers who think that people own it.” - John Lennon

Kamis, 10 Juli 2014

Sisi gelap manusia jadi tema album baru Death Vomit ==> @DeathVomitBand

 via traxmagz

 Sisi Gelap Manusia Jadi Tema Album Baru Death Vomit

Band death metal asal Jogja, Death Vomit kembali mempersiapkan album terbaru di usia ke-19 tahun. Trio beranggotakan Sofyan Hadi pada vokal dan gitar, Oki Haribowo pada bass, dan Roy Agus pada drum ini masuk ke studio rekaman bulan Mei 2014.

"Harusnya tahun lalu, tapi karena ada beberapa lagu yang dirombak aransemennya jadi molor," ungkap Roy kepada TRAX hari Minggu (6/7). Proses rekaman album berlangsung di Studio Rockstar, Jogja. Nantinya mixing album berisikan 9 track itu dilakukan di Jogja, dan untuk mastering akan dikerjakan di Jakarta.

Album mengangkat tema yang berbeda dari sebelumnya. Penulisan lirik dalam bahasa Inggris yang bercerita tentang sisi gelap manusia. "Tapi tidak saru," jelas Roy.

Roy juga mengatakan dari segi materi lagu lebih berat daripada album yang lalu. Mereka sendiri belum menentukan judul. Album rencananya bakal dirilis oleh Armstretch Records (Bandung) bulan Agustus mendatang, "Titel album masih ada beberapa opsi."

Sepanjang karir band, Death Vomit telah mengeluarkan hasil karya Eternally Deprecated (1999), The Prophecy (2006), dan Flames of Hate DVD (2009).

by Facebook Comment


Create your own banner at mybannermaker.com!